Masih Belum Jelas Kecelakaan Pesawat Yang Dialami Emiliano Sala, Terjadi Selasa 22 Januari 2019
Senengbola.com – Emiliano Sala, penyerang anyar Cardiff City, masih belum jelas nasibnya setelah pesawat yang ditumpanginya hilang. Berikut profil pesepakbola 28 tahun itu.
Kesempatan kali ini kami sebagai crew dari senengbola.com, merangkum berita terkini “ Perjalanan Karier Seorang Emiliano Sala, Pemain Yang Hilang ” Berita hari ini yang pastinya terbaru dan terhangat, kami persembahkan untuk sahabat sejati pecinta sepakbola.
Dengan mengumpulkan semua berita Olahraga baik di kancah Nasional maupun International yang pastinya sudah di tunggu oleh para pembaca yang baik hati tentunya. Tim Senengbola.com menyajikan berita yang terpercaya, terkini dengan dikutip dari beberapa informasi dari agen jasa bola terpercaya dan terbesar, BeritaGoalIndonesia pastinya.
Baca juga : Pihak Cardiff City Mendapat Kabar Tak Sedap Dari Pemain Barunya
Seneng Bola Selalu – Perjalanan Karier Seorang Emiliano Sala, Pemain Yang Hilang
Emiliano Sala menumpangi pesawat yang hilang kontak di utara laut Alderney, Les Casquete, Minggu (20/1/2019) pada pukul 20.23 waktu Prancis. Pesawat berjenis Piper PA-46 itu cuma membawa dua orang, Sala dan sang pilot.
Dunia sepakbola pun mulai dirundung duka, sebab banyak anggapan Sala tidak akan selamat. Terlebih, Sala sempat mengirim rekaman suara ketakutan saat pesawatnya bermasalah.
Hingga Rabu (23/1/2019), pesawatnya hilang dan masih belum ditemukan. Di Nantes dan Cardiff, tribute untuk Sala mulai dilakukan.
Baca juga : Kelakuan Jose Mourinho Sungguh Kocak Dan Patut Diacungi Jempol
Seorang Emiliano Sala Yang Punyai Karier Cemerlang
Emiliano Sala adalah pemain anyar Cardiff, yang dibeli dari Nantes. Pemain asal Argentina itu ditebus sebesar 15 juta pound sterling atau sekitar Rp 276,7 miliar di bursa transfer musim dingin ini.
Sala bernama punya nama lengkap Emiliano Raul Sala Taffarel. Lahir di Cululu, Santa Fe, Argentina, 31 Oktober 1990, pemain berpostur 187 cm itu mengawali karier akademinya di Club San Martín de Progreso pada 1994-2005. Kemudian ia pindah ke Proyecto Crecer, sebelum diangkut Bordeaux pada 2010.
Baca juga : Ajakan Duel Lagi Untuk Mayweather Oleh Manny Pacquiao?
Karier Yang Telah Diciptakan Emiliano Sala
Bersama Bordeaux, kariernya kurang oke dengan cuma bermain 11 kali. Sala pun sempat dipinjamkan ke berbagai klub Ligue 2 seperti US Orleans, Chamois Niortais FC, dan klub Ligue 1 Caen. Penampilannya oke di Orleans, dengan mencetak 17 goal dari 37 penampilan.
Sejak 2015, Sala dibeli Nantes dari Bordeaux seharga satu juta euro. Penampilannya terbilang konsisten, dengan mencetak 6 goal di musim pertamanya, lalu 15 goal dan 14 goal di dua musim berikutnya.
Baca juga : Edy Rahmayadi Sudah Resmi Mundur 20 Januari 2019
Musim ini, Sala bermain apik dengan catatan goalnya sempat lebih banyak dari Lionel Messi, Sergio Aguero, dan Gonzalo Higuain. Ya, Sala sempat menjadi pemain Argentina tertajam di kompetisi Eropa musim ini.
Tercatat hingga 7 November 2018, catatan goal Sala untuk Nantes di Prancis sudah mencapai 10 goal, mengalahkan Messi untuk Barcelona di Spanyol (7), Sergio Aguero untuk Manchester City di Inggris (7), Mauro Icardi untuk Inter Milan di Italia (6) dan Gonzalo Higuain untuk AC Milan (5).
Baca juga : Ki-Jana Hoever, Tampil Oke Walaupun Timnya Mengalami Kekalahan
Sebelum pindah, Sala sudah menyumbang 13 goal untuk Nantes di semua kompetisi musim ini. Hingga saat ini, catatan goal Sala cuma kalah dari Messi yang sudah mencetak 25 goal, Aguero dan Icardi (14), dan unggul dari Higuain yang baru mencetak 8 goal untuk Milan.
Dari 13 goal Sala, 12 di antaranya ia lesakkan di Ligue 1. Sala pun masuk 10 besar daftar top skorer di Prancis, cuma kalah dari Kylian Mbappe (17 goal), Cavani (14), Neymar (13), Nicolas Pepe (13). Setelah mencetak 48 goal dan 13 assist dari 133 penampilan, Sala meninggalkan Nantes untuk memulai petualangan baru di Inggris.
Harapan Untuk Emiliano Sala
Namun, Sala menghilang. Saat terbang dari Nantes ke Cardiff, untuk mendarat di klub barunya, pesawatnya hilang kontak. Proses pencarian pada pemain yang sempat lebih tajam dari Messi itu masih terus dilakukan. Berharap Sala ditemukan dalam kondisi selamat, dan bisa kembali mencetak goal demi goal lagi.